KUNJUNGAN KONSORSIUM PEDULI SEKOLAH VOKASI

Terima kasih atas kunjungannya semoga SMKN 1 Salam berpeluang menerima program bantuan Revitalisasi dari Konsorsium Pengusaha Peduli Vokasi

Hai Sobat SMK!

Pada hari Jum’at, 2 Februari 2024, SMK Negeri 1 Salam mendapat kesempatan dikunjungi Rombongan Konsorsium Pengusaha Peduli Vokasi, Jakarta.  Rombongan tersebut disambut dengan hangat dan ramah oleh Kepala SMK Negeri 1 Salam, Bapak Fahmi, S.TP., M.Pd. beserta Tim Manajemen.

Konsorsium Pengusaha Peduli Sekolah Vokasi merupakan kelompok para pengusaha yang terdiri dari sepuluh perusahaan. Program Konsorsium Pengusaha Peduli Sekolah Vokasi ini akan merevitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan yang berlokasi di Jawa Tengah, dan bekerja sama mendukung program Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi untuk memastikan lulusan SMK siap bersaing di dunia kerja. Keterlibatan pengusaha dalam vokasi merupakan wujud kepedulian pertumbuhan ekonomi.

Dalam kunjungan ini, rombongan Konsorsium Pengusaha Peduli Vokasi diwakili oleh Ibu Agustina Tutik dari PT. Sinar Mas, Ibu Teri Kumoking dari PT. Indofood, Bapak Praska dari Yayasan Irti, Dan Bapak Mulyadi Hakim dari PT. SOS. Rombngan ini melakukan survey dan melihat SMKN 1 Salam mempunyai peluang untuk bisa dikembangkan.

Rombongan diterima di Ruang Sidang dan setelah mendengar dan melihat pemaparan profil SMKN 1 Salam, rombongan mengunjungi teaching factory dari masing-masing program keahlian. Kunjungan pertama melihat Smart Greenhouse tanaman buah dan sayur di program keahlian agribisnis tanaman, kemudian ke kolam budidaya ikan nila dan koi program keahlian perikanan. Selanjutnya, melihat pengolahan sari buah salak di agribisnis pengolahan hasil pertanian dan terakhir mengunjungi kandang budidaya ayam pedaging dan petelur di agribisnis peternakan.

“Terima kasih atas kunjungannya semoga  SMKN 1 Salam berpeluang menerima program bantuan Revitalisasi dari Konsorsium Pengusaha Peduli Vokasi 

#Berita
SHARE :
LINK TERKAIT